Perjalanan Ke Karimun Jawa dari Surabaya (tahap planning)

 On Jumat, 08 Agustus 2014  

Karena banyaknya traveller yang membutuhkan rincian perjalanan ke karimun jawa, maka saya selaku admin semut offline yang berasal dari surabaya, jawa timur ini akan membagikan sedikit pengalaman pahit manisnya menuju kepulauan karimunjawa, Jawa tengah.

Sebelumnya, saya ingin bercerita jika awalnya saya pergi ke karimun jawa karena masih bingung mau kemana hari liburan idul fitri bulan agustus 2014. karena memang saya sebagai pekerja hanya mempunyai hari libur panjang saat cuti nasional dan tidak mendapatkan cuti perorangan. setelah browsing di internet tentang tempat wisata yang asri dan indah namun menyesuaikan dengan budget di dalam dompet, ketemulah beberapa tempat wisata yang menjadi target. Yaitu Wisata ke Pacitan, pantai klayar dan juga ke Kepulauan karimun jawa di jawa tengah.

Setelah memilih dan menimbang, akhirnya saya putuskan pergi ke karimun jawa saja. alasan saya karena disana terlihat asri dan masih terjaga kenaturalannya dari pada di bali. lalu pada tahun tersebut saya juga sudah lama tidak bermain air di pantai. rundingan ini juga saya diskusikan dengan teman saya, zida shinigami agar bisa sama sama klop dalam penentuan lokasi wisata untuk mengisi liburan tahunan di hari raya lebaran.

Terjadi dilema setelah menentukan pilihan tersebut. karena selain tidak pernah ke jawa tengah dan tidak mengenal rute, agen travel dan tour juga mematok harga yang lumayan mahal dan diluar perkiraan. Alhasil kami berdua browsing kembali dan mencari harga yang pas di kantong. alasan kami memilih jasa travel open trip, karena kita tidak mengenal lokasi karimun jawa sih. dan finally, kami menemukan agen perjalanan dari jepara yang terbilang cukup terjangkau daripada agen lain, yaitu Kawan Kurnia. setelah nego akhirnya kami dapat harga 850.000 per orang dan itu sudah termasuk tiket kapal bahari express, menginap homestay kamar mandi dalam selama 3 hari 2 malam, serta tiket masuk kesemua tempat wisata yang dituju dan meeting poinnya di jepara.

dan saran kami kepada kalian, jika ingin melakukan travel atau liburan di high season, pastikan anda booking dahulu. sebab pada saat itu, saya booking sebulan sebelum keberangkatan, tetapi tidak mendapatkan kapal pemberangkatan utama. untungnya ada kapal cadangan yang diberangkatkan tanggal 01 agustus 2014 pukul 07.00. Setelah mendapat kepastian pemberangkatan, lalu kami mencoba mencari informasi tentang bus dari surabaya ke jepara.

Perjalanan Ke Karimun Jawa dari Surabaya (tahap planning)
Nyaman sekali bus indonesia ini...

Perjalanan Ke Karimun Jawa dari Surabaya (tahap planning)
Garang dan elegan penampilan bus milik PO Jaya Utama sby-jepara

kami akhirnya telepon pihak terminal bungurasih dan menanyakan jadwal keberangkatan bus yang menuju kota jepara ke terminal purabaya (phone : (031) – 8530192 – 8532023). bus patas yang arah sana hanya ada dari PO. Jaya Utama / Indonesia. keberangkatan dimulai pukul 5 pagi, 8 pagi, 5 sore, 8 malam dan 9 malam. namun jadwal ini tidaklah pasti, jadi lebih baik kalian telepon dahulu PO. bus tersebut atau menanyakan ke pihak terminal Purabaya atau lihat di web mereka (http://purabayabusterminal.wordpress.com/) karena waktu bisa berubah-ubah.

Ceritanya bersambung ya sob .... ada di tahap 2 perjalanan ke jepara
Perjalanan Ke Karimun Jawa dari Surabaya (tahap planning) 4.5 5 Andi godaa Jumat, 08 Agustus 2014 Karena banyaknya traveller yang membutuhkan rincian perjalanan ke karimun jawa, maka saya selaku admin semut offline Karena banyaknya traveller yang membutuhkan rincian perjalanan ke karimun jawa , maka saya selaku admin semut offline yang berasal dari su...


Tidak ada komentar: